|

Gita Bahana Nusantara Marching Band

Gita Bahana Nusantara Marching Band dibentuk pada tanggal 10 April 1993 , dengan Surat
Keputusan Kepala Sekolah No: SKEP/-23/IV/SMA TN/1993. Marching Band ini dibimbing oleh dua orang pamong SMA TARUNA NUSANTARA yaitu Bp. Edy Kusnadi dan Ibu Rina Indrawati serta dilatih oleh Bp. Suwarto dan Bp. Daryono. Jadwal latihan wajibnya adalah hari Senin pukul 15.30, tetapi jika diperlukan dapat berlatih selain hari itu dengan seijin pamong yang bersangkutan.

Alat – alatnya merupakan sumbangan dari PT. BUKAKA milik Ir. Fadel Muhammad. Tiap tahun GBNMB mengalami pertambahan alat – alat . Para personel GBNMB terdiri dari siswa kelas dua dan siswa kelas satu.

Susunannya terdiri dari :

Penatarama :Tugas Penatarama adalah memimpin dan memanajemen seluruh anggota dan mengatur pada saat pertunjukan berlangsung. Untuk menjadi Penatarama haruslah orang yang cekatan, bijaksana , dan melalui tes – tes yang panjang. Karena Penatarama dituntut keterampilan yang cukup banyak , dan harus dapat menunjukkan keluwesan dan keharmonisan gerakan – gerakannya. Penatarama terdiri dari tiga orang yang masing – masing punya tugas kewajiban masing – masing.

Gitapati : Gitapati bertugas untuk membantu Penatarama dalam mengkoordinasi anggota dan juga sewaktu pertunjukan berlangsung . Ia memimpin keteraturan irama dari lagu – lagu yang disajikan.

Macan : Macan hanyalah sebutan untuk yang memegang Bass Drum aktif. Seorang Macan haruslah memiliki ketahanan fisik yang tinggi, karena Macanlah yang banyak bergerak dan melakukan atraksi yang dapat mengundang decak kagum
dari para penonton. Macan terdiri dari empat orang, yang semuanya harus melewati beberapa tes yang tidak bisa disebut ringan. Macan ini tetap harus terus berkoordinasi dengan Penatarama dan Gitapati.

Anggota : Untuk dapat menampilkan pertunjukan yang spektakuler ketiga komponen memerlukan anggota untuk memainkan alat – alat yang tersedia.
Anggota GBNMB terdiri dari:
– Senar Drum : Fungsinya adalah untuk menjaga irama agar tetap konstan.
– Side Drum : Fungsinya sama dengan Senar Drum hanya saja dipegang oleh siswa putri.
– Tenor Drum : Fungsinya adalah untuk menjaga keharmonisan lagu.
– Triotomb : Fungsinya memberi nuansa yang semarak pada lagu.
– Bass Drum : Fungsinya menjaga kestabilan irama.
– Terompet : Fungsinya membawakan lagu / irama.
– Fluite : Fungsinya adalah untuk memperindah lagu.
– Horn : Fungsinya mengharmoniskan lagu yang ditampilkan.

Setiap tahun terjadi pergantian kepengurusan dari kelas tiga ke kelas dua. Serah terima ini berlangsung bersamaan dengan serah terima kepengurusan OSIS. Untuk mempersiapkannya maka kelas satu yang mengikuti ekstrakurikuler ini dilatih dengan intensif supaya tidak mengecewakan. Pada awal mula terbentuknya hanya terdiri dari satu team, tapi sekarang sudah terbagi menjadi dua team yaitu :
Team Inti dan Team Korsik. Untuk Team Inti tugasnya adalah untuk upacara – upacara besar dan acara penting lainnya, sedang Team Korsik bertugas pada waktu pagi hari untuk mengiringi langkah sewaktu menuju lapangan apel.

Kegiatan – kegiatan yang dilaksanakan oleh anggota GBNMB dapat dikelompokkan menjadi dua yaitu :

a. Ke dalam

Sebagai korps musik di dalam upacara – upacara Tujuh Belasan, Pelantikan Siswa Baru, Prasetya Alumni dan Penutupan Pendidikan Dasar Kedisiplinan.
Sebagai kelompok penghibur yang tergabung dalam Brass Band di dalam acara – acara hiburan keluarga besar SMA TARUNA NUSANTARA, seperti : Malam Keakraban, Halal Bi Halal, dan sebagainya.

b. Ke luar

Tampil pada acara Parade Senja di Istana Negara Yogyakarta. Sebagai pengiring dalam pawai pembangunan 17 Agustus di Kabupaten Magelang.
Diundang untuk menyemarakkan pergantian kepengurusan Marching Band di Akademi Militer. Sebagai korps musik dalam upacara penurunan bendera 17 Agustus 2000.

Dalam usianya yang telah menginjak dewasa ini GBNMB memiliki tugas yang semakin berat untuk mempertahankan eksistensinya di SMA TARUNA NUSANTARA khususnya dan di masyarakat pada umumnya.

Sumber : http://taruna-nusantara-mgl.sch.id/

Short URL: https://trendmarching.or.id/read/?p=971

Posted by on Aug 17 2008. Filed under Corps, News. You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.

Leave a Reply


Recently Commented