SUKABUMI MARCHING BAND COMPETITION (S M B C) 2008
DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI JADI KABUPATEN SUKABUMI KE – 63
  TAHUN 2008
Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke 63 yang jatuh pada
  tanggal 1 Oktober 2008 dan membangkitkan, menggairahkan kegiatan Drum Band dan
  Marching Band di Jawa Barat, serta kelanjutan Sukabumi Marching Band Competition
  2000, Gelar Drum Band Merah Putih Kabupaten Sukabumi tahun 2006 dan 2007, kami
  bermaksud menyelenggarakan kembali SUKABUMI MARCHING BAND COMPETITION (SMBC)
  2008 yang direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 2 – 3 Nopember 2008.
DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI JADI KABUPATEN SUKABUMI KE – 63
  TAHUN 2008
|  |  | 
Sekretariat :
1. Kompleks Kantor Sekretariat Daerah Kab. Sukabumi
  Jl. Siliwangi no. 10 Palabuhanratu – Sukabumi, Kode Pos 43164 Tlp. 0266-7090393
2. Perguruan Tinggi CBI ( Citra Buana Indonesia ) Sukabumi
  Jl. Kh. Ahmad Sanusi no. 52 Kota Sukabumi kode pos 43131 Tlp. 0266 225920 .
  E-mail : SMBC_2008@yahoo.co.id
 Sukabumi, 15 Juli 2008
  No : 008/IX/SMBC/2008
  Lamp : 1 ( Satu ) berkas
  hal : U N D A N G A N
Kepada Yth,
  Penanggung Jawab/Pembina/Pelatih
  DB/MB Pelajar/Mahasiswa/Pemerintah Daerah/
  BUMD/DUMN/Swasta/Umum
  di T E M P A T
Dengan hormat,
Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke 63 yang jatuh pada
  tanggal 1 Oktober 2008 dan membangkitkan, menggairahkan kegiatan Drum Band dan
  Marching Band di Jawa Barat, serta kelanjutan Sukabumi Marching Band Competition
  2000, Gelar Drum Band Merah Putih Kabupaten Sukabumi tahun 2006 dan 2007, kami
  bermaksud menyelenggarakan kembali SUKABUMI MARCHING BAND COMPETITION
  (SMBC) 2008 yang direncanakan akan dilaksanakan pada :
Hari/ Tanggal : Sabtu – Minggu/ 2 – 3 Nopember 2008
  Waktu : 07.00 wib s/d selesai
  Tempat : Lapang Alun – Alun Palabuhanratu.
Kegiatan ini akan dibagi kedalam 3 divisi yaitu :
1. Drum Band Junior (SD/SMP/Sederajat)
  2. Drum Band Senior (SMP/SMA/ Sederajat/Umum)
  3. Marching Band (Pelajar/Universitas/BUMD /BUMN/Swasta/Umum).
Pendaftaran peserta mulai tanggal 15 Juli 2008 sampai dengan tanggal 18 Oktober
  2008 dengan biaya pendaftaran sebesar :
1. Untuk Divisi Drum Band Junior Rp. 250.000,-
  2. Untuk Divisi Drum Band Senior Rp. 250.000,-
  3. Untuk Divisi Marching Band Rp. 350.000,-
Technical Meeting akan dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 18 Oktober 2008
  bertempat di Aula Sekretariat Daerah Kabupaten Sukabumi, Jalan Siliwangi nomor
  10 Palabuhanratu.
Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi :
  Rusli Darmawan ( 085659670679 ), 
  Asep Suparman ( 081563190030 ).
Demikian surat ini kami sampaikan sebagai undangan untuk berpartisipasi bagi
  unit-unit Drum Band/ Marching Band yang Bapak/ Ibu pimpin. Atas perhatian Bapak/
  Ibu kami ucapkan terima kasih.
KETERANGAN UNTUK PESERTA SUKABUMI MARCHING BAND COMPETITION (SMBC)
  2008
1. NAMA KEGIATAN
SUKABUMI MARCHING BAND COMPETITION (SMBC) 2008.
2. PENYELENGGARA
KORPS MUSIK GITA BAHANA PRAJA KABUPATEN SUKABUMI.
Sekretariat :
1. Kompleks Kantor Sekretariat Daerah Kab. Sukabumi
  Jl. Siliwangi no. 10 Palabuhanratu – Sukabumi, Kode Pos 43164 Tlp. 0266-7090393
2. Perguruan Tinggi CBI ( Citra Buana Indonesia ) Sukabumi
  Jl. Kh. Ahmad Sanusi no. 52 Kota Sukabumi kode pos 43131 Tlp. 0266 225920
  e-mail : smbc_2008@yahoo.co.id 
3. PESERTA
 Peserta adalah utusan Unit-unit Drum Band Junior, Drum Band Senior, Marching
  Band/Drum Corps Pelajar/Mahasiswa/BUMD/BUMN/Swasta atau Umum yang terdaftar
  secara resmi pada panitia dan bersedia mentaati Ketentuan dan Peraturan yang
  ditetapkan oleh panitia SUKABUMI MARCHING BAND COMPETITION (SMBC) 2008.
4. MATA LOMBA
 Mata lomba yang diselenggarakan pada SUKABUMI MARCHING BAND COMPETITION (SMBC)
  2008 adalah Devile dan display Band untuk Drum Band junior, Drum Band Senior
  dan Marching Band. 
5. PEMBAGIAN DIVISI PESERTA
 Peserta SUKABUMI MARCHING BAND COMPETITION (SMBC) 2008 dibagi kedalam 3 divisi
  yaitu:
1. Divisi Drum Band Junior
  2. Divisi Drum Band Senior
  3. Divisi Marching Band
6. PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PENDAFTARAN
 1. Kegiatan akan dilaksanakan pada :
  Hari/tanggal : Sabtu – Minggu / 2 – 3 November 2008
  Waktu : Pkl. 07.00 s/d Selesai
  Tempat : Jl. Siliwangi dan Alun – Alun Palabuhanratu Kab. Sukabumi
 2. Pendaftaran dimulai dari tanggal 15 Juli 2008 .dilakukan dengan mengisi
  formulir pendaftaran dan membayar uang pendaftaran sebesar :
1. Untuk Divisi Drum Band Junior Rp. 250.000,-
  2. Untuk Divisi Drum Band Senior Rp. 250.000,-
  3. Untuk Divisi Marching Band Rp. 350.000,-
 3. Membawa/menyerahkan kaset kosong berdurasi 60 menit atau lebih untuk komentar
  juri (dapat juga dibeli di panitia) dengan membayar Rp. 15.000/buah, sebanyak
  5 buah kaset.
  4. Pendaftaran ditutup pada hari Sabtu, tanggal 18 Oktober 2008, dan untuk formulir
  pendaftaran diserahkan ke sekretariat panitia.
5. Technical Meeting dilaksanakan pada:
 Hari/tanggal : Sabtu / 18 Oktober 2008
  Waktu : Pkl. 13.00 s/d Selesai
  Tempat : Aula Sekretariat Daerah Kab. Sukabumi
  Jl. Siliwangi no. 10 Palabuhanratu – Sukabumi
 6. Setiap peserta wajib menyerahkan Profil unit berisi sejarah singkat, Susunan
  Pengurus (Penanggung jawab, pembina, team manajer, Ketua Unit, dll), Prestasi
  yang pernah dicapai dll. Dibuat dalam format word dan diserahkan dalam bentuk
  CD.
7. Uji coba lapangan dilaksanakan pada:
1. Hari/tanggal : Kamis 31 Oktober 2008
  Waktu : 08.00 s/d 17.30
  Tempat : Alun – Alun Palabuhanratu
2. Hari/tanggal : Jum’at 1 November 2008
  Waktu : 13.30 s/d 17.30
  Tempat : Alun – Alun Palabuhanratu
  Biaya : Rp. 100.000 / Jam
8. Pembayaran pendaftaran dan uji coba lapangan dapat dilakukan melalui :
1. Diserahkan langsung ke Panitia melalui Sekretariat Panitia.
  2. Ditrasfer ke Rekening Panitia melalui :
Bank : Mandiri Cabang Palabuhanratu
  No. Rekening : 133-000-486-179-5
  Atas nama : Rusli Darmawan
(bukti pembayaran melalui rekening/transfer agar dilampirkan pada saat pendaftaran).
7. PENGUNDURAN DIRI
 Apabila peserta mengundurkan diri, pengunduran diri harus dilakukan secara
  tertulis serta ditandatangani oleh yang menandatangani formulir pendaftaran,
  sedangkan biaya pendaftaran yang telah diserahkan ke panitia, tidak dapat dikembalikan
  dan sepenuhnya menjadi hak panitia.
PERATURAN LOMBA DEVILE DAN DISPLAY DRUM BAND/MARCHING BAND
1. KETENTUAN PEMAIN
DIVISI DRUM BAND JUNIOR
a. Pemain adalah siswa/siswi yang resmi terdaftar di unit sekolah Dasar dan
  Sekolah Menengah Pertama/Sederajat yang menjadi peserta SUKABUMI MARCHING BAND
  COMPETITION (SMBC) 2008. Daftar pemain disahkan oleh kepala sekolah masing-masing.
  b. Pemain yang berhak tampil adalah pemain yang secara resmi terdaftar pada
  panitia dan memiliki kartu tanda pengenal (ID Card) dari panitia.
  c. Team manajer bertanggung jawab penuh atas pengisian formulir pendaftaran
  dan daftar pemain yang diserahkan kepada panitia.
DIVISI DRUM BAND SENIOR
a. Pemain adalah siswa/siswi/anggota yang resmi terdaftar di unit Sekolah Menengah
  Pertama /Sekolah Menengah Atas/Umum yang menjadi peserta SUKABUMI MARCHING BAND
  COMPETITION (SMBC) 2008 , daftar pemain disahkan oleh Kepala Sekolah masing-masing.
  b. Pemain yang berhak tampil ialah pemain yang secara resmi terdaftar pada panitia
  dan memiliki kartu tanda pengenal (ID CARD) dari panitia.
  c. Team manajer bertanggung jawab penuh atas pengisian formulir pendaftaranan
  daftar pemain yang diserahkan kepada panitia.
DIVISI MARCHING BAND
a. Pemain adalah anggota yang resmi terdaftar pada unit/perkumpulannya masing-masing
  yang menjadi peserta SUKABUMI MARCHING BAND COMPETITION (SMBC) 2008 , sesuai
  dengan daftar pemain yang disahkan oleh Team Manager dari unit/perkumpulan yang
  bersangkutan.
  b. Pemain yang berhak tampil adalah pemain yang secara resmi terdaftar pada
  panitia dan memiliki kartu tanda pengenal (ID Card) dari panitia.
  c. Team Manager bertanggung jawab penuh atas pengisian formulir pendaftaran
  dan daftar pemain yang diserahkan kepada panitia.
2. KOMPOSISI PEMAIN
 a. Jumlah minimal pemain adalah 40 orang, sudah terasuk colour guard dan field
  commander.
  b. Official 8 orang.
  c. Cadangan 4 orang
3. DAFTAR NAMA dan TANDA PENGENAL
 a. Unit Peserta akan menerima “formulir Daftar Pemain Marching Band”
  yang memuat data pemain. formulir Daftar Pemain yang sudah di isi harus sudah
  diterima oleh panitia selambat – lambatnya pada saat Technical Meeting,
  pada hari Sabtu, tanggal 18 Oktober 2008. Selanjutnya berdasarkan formulir Daftar
  Pemain tersebut, Panitia akan memberikan ID Card kepada peserta untuk di isi
  dan ditempeli foto ukuran 2 x 3 cm.
  b. ID Card yang sudah di isi dan ditempeli foto pemain akan dibubuhi cap oleh
  panitia selambat-lambatnya pada tanggal 31 Oktober 2008.
4. URUTAN PENAMPILAN DEVILE DAN DISPLAY
  Ditentukan melalui undian yang dilaksanakan pada saat Technical Meeting.
5. PAKAIAN SERAGAM/KOSTUM
 a. Kostum pemain adalah kostum masing-masing unit/perkumpulan.
  b. Pemain cadangan wajib menggunakan kostum pemain.
  c. Official diharapkan dapat mengunakan seragam tersendiri, dan bukan seragam
  pemain.
6. TEKNIS dan KETENTUAN PENAMPILAN
I. Devile Band
a) Peserta adalah utusan band peserta atau umum.
  b) Seluruh unit peserta diwajibkan untuk turut serta dalam devile band.
  c) Dalam penampilannya, peserta melakukan manuver/pergerakan/ perubahan bentuk
  sesuai pilihannya sendiri.
  d) Peserta dilarang berhenti atau melakukan gerakan statis dalam pelaksanaan
  devile band, baik pada saat perjalanan maupun pada saat melintas podium kehormatan.
  Peserta hanya diperbolehkan memberikan penghormatan saat melintas di hadapan
  podium dan dilakukan sambil berjalan.
  e) Peserta dilarang menggunakan alat musik elektronik.
  f) Tidak ada pembatasan jumlah dan jenis lagu yang dibawakan oleh peserta, tetapi
  tetap mengacu kepada batas waktu penampilan dan jarak yang sudah ditetapkan.
  g) Jarak antar satuan ± 2 Menit ditentukan dari garis start devile band.
  h) Pada saat Devile band, masing – masing unit diperbolehkan membawa pasukan/PASUS
  yang berfungsi sebagai penyekat antar unit.
II. Display Band
a) Peserta adalah utusan band peserta atau umum.
  b) Dalam penampilannya, peserta melakukan manuver/pergerakan/ perubahan bentuk
  sesuai pilihannya sendiri.
  c) Peserta dilarang memasang sesuatu yang bersifat permanen di arena lomba.
  d) Peserta dilarang menggunakan alat musik elektronik.
  e) Tidak ada pembatasan jumlah dan jenis lagu yang dibawakan oleh peserta, tetapi
  tetap mengacu kepada batas waktu penampilan yang sudah ditetapkan.
  f) Penampilan tidak harus selalu mengadap Tribune kehormatan.
  g) Durasi penampilan :
– Total Waktu Penampilan peserta Divisi Drum Band Junior dan Senior adalah
  10 (sepuluh) menit dan maksimal 12 (duabelas) menit sudah termasuk persiapan,
  march In, penampilan dan march out.
  – Total Waktu penampilan peserta Divisi Marching Band adalah 12 (dua belas)
  menit dan maksimal 15 (lima belas) menit sudah termasuk persiapan, march in,
  penampilan march out.
h) Perhitungan waktu di mulai pada saat band peserta melakukan persiapan di
  arena lomba, ditandai dengan dinyalakan lampu hijau.
– Divisi Drum Band Junior dan Senior
Selama 10 (sepuluh) menit pertama, lampu hijau akan menyala, setelah 10 (sepuluh)
  menit akan diganti dengan lampu kuning. Dan pada akhir menit ke 12 ( dua belas)
  akan dinyalakan lampu merah. Apabila total waktu penampilan kurang dari dan
  atau melebihi waktu yang telah ditentukan, peserta akan dikenakan pinalty waktu
  sebesar 0,1 poin per 3 detik kekurangan/kelebihan dibulatkan ke atas.
– Divisi Marching Band
Selama 12 (dua belas) menit pertama, lampu hijau akan menyala, setelah 12 (dua
  belas) menit akan diganti dengan lampu kuning, dan pada akhir menit ke 14 (empat
  belas) menit akan dinyalakan lampu merah. Apabila total waktu penampilan kurang
  dari atau melebihi waktu yang telah ditentukan, peserta akan dikenakan penalty
  waktu sebesar 0,1 poin per 3 detik kekurangan/kelebihan dibulatkan ke atas.
i) Di awal dan di akhir penampilan, Field Commander wajib memberi hormat ke
  arah Tribune Kehormatan dengan gaya tersendiri.
  j) Peserta wajib hadir di arena lomba 1 (satu) jam sebelum waktu penampilan
  gilirannya tiba.
  k) Peserta wajib melapor kepada Panitia segera setelah peserta tiba di area
  lomba.
  l) Selama menunggu giliran tampil di area lomba, peserta dilarang membuat kegaduhan.
  m) Pada saat gilirannya, peserta akan di panggil oleh petugas untuk bersiap-siap.
  n) Setelah melihat peserta dalam keadaan siap, protokoler bertanya kepada Dewan
  Juri:” Dewan Juri yang terhormat, Sudah siapkah Anda?”. Dewan Juri
  mengangkat tangannya sebagai jawaban telah siap.
  o) Selanjutnya protokoler mengatakan kepada peserta : “ Field Commander,
  sudah siapkah band anda ?”. Untuk menjawab pertanyaan ini, Field Commander
  memberi hormat kearah Tribune Kehormatan dengan gaya tersendiri. Setelah memberi
  hormat protokoler akan memberi aba-aba: Anda dapat mulai”, dan band peserta
  dapat memulai penampilannya.
  p) Pada akhir penampilannya, peserta tetap di tempat untuk menerima Tanda Bukti
  Peserta dan setelah itu dapat meninggalkan arena lomba.
7. DISKUALIFIKASI
Diskualifikasi dikenakan untuk hal-hal sebagai berikut :
 1. Keterlambatan peserta mengembalikan formulir pendaftaran, melunasi biaya
  pendaftaran serta menyerahkan “ formulir Daftar Pemain” pada waktu
  yang telah ditentukan oleh panitia.
  2. Peserta memakai pemain di luar pemain yang tercatat pada “ formulir
  Data Pemain” yang telah diserahkan pada panitia.
  3. Ketidakhadiran peserta setelah 3 (tiga) kali pemanggilan dengan jarak tiap
  pemanggilan 1 (satu) menit.
  4. Sengaja menghambat kelancaran perlombaan.
  5. Membuat kegaduhan dan/ atau kerusuhan di dalam maupun di luar area lomba.
8. PENILAIAN
Penilaian penampilan ini dibagi menjadi 2 ( dua ) session, yaitu pada saat
  Devile dan pada saat display. Dari hasil perolehan penilaian pada 2 ( dua )
  session tersebut, nilai total yang diraih akan diakumulasikan/dijumlahkan untuk
  penentuan pemenang juara umum. Unsur-unsur yang di nilai serta nilai-nilai yang
  dapat di raih adalah sebagai berikut:
  
C. Penilaian lainnya
Penilaian lainnya adalah penilaian tersendiri. Hasil penilaian ini tidak akan
  diakumulasikan dengan nilai keseluruhan untuk penentuan juara umum. Nilai ini
  hanya berpengaruh kepada perolehan piala tersendiri.
  
D. Juara Umum ( Akumulasi Nilai total dari penilaian Devile dan Display )
Nilai Total Devile Band + Nilai Total Display Band = Nilai akhir
9. DEWAN JURI
· 1 Orang Juri Display & Showmanship
  · 1 Orang Juri Music Analysis Percussioon Line
  · 1 Orang Juri Music Analysis Percussion Line
  · 1 Orang Juri Color Guard
  · 1 Orang Juri General Effect
  · 1 Orang untuk pencatat Waktu dan pencatat Hukuman/Penalty
10. PROTES
Pada hakekatnya, penilaian juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat,
  kecuali untuk salah penjumlahan angka/nilai yang akan diperbaiki sebagaimana
  mestinya. Apabila band peserta merasa dirugikan, maka protes dapat diajukan
  secara tertulis dengan bukti autentik kepada panitia yang ditandatangani oleh
  Team Manager serta membayar biaya protes sebesar Rp. 200.000 (dua ratus ribu
  rupiah) yang digunakan sebagi uang jaminan dan akan dikembalikan kepada Band
  peserta apabila protes memang diterima. Protes dilakukan selambat-lambatnya
  1 (satu) jam setelah pengumuman hasil penilaian, yang kemudian akan langsung
  ditandatangani oleh Dewan Juri.
11. PEMENANG dan HADIAHNYA
A. DIVISI DRUM BAND JUNIOR
I. Akumulasi Total Nilai Devile dan Display
  1) Juara I (Akumulasi Total Nilai Devile dan Display )
  Piala Tetap dan uang pembinaan
  2) Juara II (Akumulasi Total Nilai Devile dan Display )
  Piala tetap dan uang pembinaan
  3) Juara III (Akumulasi Total Nilai Devile dan Display )
  Piala tetap dan uang pembinaan
 II. Devile Band
  1) Deville terbaik 1,2 dan 3 = Piala tetap
 III. Display Band
  1) Display Band terbaik 1,2 dan 3 = Piala tetap
  2) Display and showmanship Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  3) Horn line Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  4) Percussion line Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  5) Color Guard Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  6) Percussion Feature Terbaik 1 dan 2 = Piala Tetap
IV. Penilaian Lainnya
  1) Percussion Feature Tebaik 1 dan 2 = Piala Tetap
  2) Mayoret terbaik = Piala tetap
  3) Costum Team Terbaik = Piala Tetap
  4) Gita Pati terbaik = Piala tetap
  5) Peserta favorit = Piala tetap
B. DIVISI DRUM BAND SENIOR
I. Akumulasi Total Nilai Devile dan Display
1) Juara I (Akumulasi Total Nilai Devile dan Display ) = Piala Bergilir,Piala
  Tetap dan uang pembinaan
  2) Juara II (Akumulasi Total Nilai Devile dan Display ) = Piala tetap dan uang
  pembinaan
  3) Juara III (Akumulasi Total Nilai Devile dan Display ) = Piala tetap dan uang
  pembinaan
II. Devile Band
1) Deville terbaik 1,2 dan 3 = Piala tetap
III. Display Band
  1) Display Band terbaik 1,2 dan 3 = Piala tetap
  2) Display and showmanship Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  3) Horn line Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  4) Percussion line Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  5) Color Guard Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  6) Percussion Feature Terbaik 1 dan 2 = Piala Tetap
IV. Penilaian Lainnya
1) Percussion Feature Tebaik 1 dan 2 = Piala Tetap
  2) Mayoret terbaik = Piala tetap
  3) Costum Team Terbaik = Piala Tetap
  4) Gita Pati terbaik = Piala tetap
  5) Peserta favorit = Piala tetap
C. DIVISI MARCHING BAND
I. Akumulasi Total Nilai Devile dan Display
1) Juara I (Akumulasi Total Nilai Devile dan Display ) = Piala Bergilir, Piala
  Tetap dan uang pembinaan
  2) Juara II (Akumulasi Total Nilai Devile dan Display ) = Piala tetap dan uang
  pembinaan
  3) Juara III (Akumulasi Total Nilai Devile dan Display ) = Piala tetap dan uang
  pembinaan
 II. Devile Band
  1) Deville terbaik 1,2 dan 3 = Piala tetap
III. Display Band
1) Display Band terbaik 1,2 dan 3 = Piala tetap
  2) Display and showmanship Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  3) Horn line Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  4) Percussion line Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  5) Color Guard Terbaik 1 dan 2 = Piala tetap
  6) Percussion Feature Terbaik 1 dan 2 = Piala Tetap
IV. Penilaian Lainnya
1) Percussion Feature Terbaik 1 dan 2 = Piala Tetap
  2) Mayoret terbaik = Piala tetap
  3) Costum Team Terbaik = Piala Tetap
  4) Gita Pati terbaik = Piala tetap
  5) Peserta favorit = Piala tetap
12. PENYERAHAN HADIAH
Penyerahan hadiah untuk para pemenang akan dilaksanakan setelah Upacara Penutupan
  Peserta SUKABUMI MARCHING BAND COMPETITION (SMBC) 2008 selesai dilaksanakan.
  Seluruh peserta yang bertanding, wajib mengikuti Upacara penutupan tersebut.
14. KETENTUAN-KETENTUAN LAIN dan PENUTUP
 a. Setiap Band peserta berhak menerima “ Tanda Bukti Peserta SUKABUMI
  MARCHING BAND COMPETITION (SMBC) 2008 yang diikutinya.
  b. Hal-hal yang tidak termasuk di dalam ketentuan ini akan di atur lebih lanjut
  untuk kemajuan SUKABUMI MARCHING BAND COMPETITION (SMBC) 2008 di tahun mendatang.
Download : Formulir Pendaftaran,
  Daftar Pemain DB/MB
Related posts:
Short URL: https://trendmarching.or.id/read/?p=954
 
					

